Lompat ke isi utama

Berita

Persiapan Penanganan Pelanggaran Pemilu

Persiapan Penanganan Pelanggaran Pemilu

#SahabatBawaslu, Rabu (5/10/2022), Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Penyelesaian Sengketa Ardhi Auliya, ST menghadiri Rapat Koordinasi Persiapan Penanganan Pelanggaran Pemilu di Kantor Bawaslu Provinsi Kepulauan Riau. Rapat Koordinasi ini salah satunya membahas Penanganan Pelanggaran Pemilu Yang Afirmatif yang berfokus pada tindakan pengawas pemilu yang mengafirmasi terwujudnya keadilan pemilu sebagai nilai yang hendak diperjuangkan oleh Bawaslu. Pengawas Pemilu tidak hanya reaktif terhadap berbagai bentuk pelanggaran yang terjadi dan melakukan penindakan yang berujung pada pemberian sanksi, akan tetapi lebih dari itu dituntut untuk tetap mempertimbangkan tindakan yang berorientasi pada pemenuhan hak dan terpeliharanya daulat rakyat sebagai tujuan utama dari upaya penegakan keadilan pemilu.